Kami mengundang anda untuk mengikuti paket tur Eropa yang menarik ini. Nikmati keindahan dan kekayaan budaya di berbagai kota di Eropa. Dengan pemandu wisata yang berpengalaman, anda akan diajak mengunjungi tempat-tempat menarik dan melakukan berbagai aktivitas yang seru.
DAY 01 : JAKARTA ✈ x/DUBAI
Berkumpul di Bandara Soekarno Hatta untuk berangkat menuju ke Kota Paris, France via Dubai.
DAY 02 : x/DUBAI ✈ PARIS
Hari ini di Paris, anda akan diajak mengunjungi/melewati Trocadero, Arc de Triomphe, Des Invalides, Eiffel Tower (Photo Stop), Grand Palais, Petit Palais, Opera Garnier, Jardin Tuilleris, Champs Ellysees, Place de la Concorde, dan Musee de Louvre. Sore hari diajak berbelanja di Benlux Duty Free Shop & Gallery La Fayette.
DAY 03 : PARIS – LA VALLE OUTLET - BRUSSEL (B)
Hari ini Anda akan diajak mengunjungi La Valle Outlet, Anda akan diberikan waktu bebas untuk berbelanja berbagai macam barang branded. Setelah itu menuju ke kota Brussel untuk bermalam.
DAY 04 : BRUSSEL - AMSTERDAM (B)
Setelah makan pagi city tour melihat Maneken Piss, Old Town, dan Grand Palace untuk melihat alun2x kota terindah di Eropa. Dan anda juga akan diajak mengunjungi Chocolaterie Shop untuk mencoba Handmade Belgian Chocolate. Bermalam di Amsterdam.
DAY 05 : AMSTERDAM - DUSSELDORF (B)
Pagi hari menuju Desa nelayan Volendam untuk melihat pemandangan laut & befoto dengan pakaian tradisional Belanda (optional). Dari sana menuju ke Zaanse Schans dimana anda bisa melihat pembuatan Clog & Chese serta melihat Kincir Angin khas Belanda. Bermalam di Dusseldorf, Germany.
DAY 06 : DUSSELDORF – COLOGNE – LUXEMBOURG - STRASBOURG (B)
Setelah makan pagi mengunjungi Dusseldorf Old Town, Marktplatz tempat terdapat Balai Kota (Rathaus). Kemudian menuju ke Cologne, anda akan diajak melihat Cologne Cathedral. Dilanjutkan menuju ke sebuah negara kecil di Eropa yaitu Luxembourg untuk melihat Grand Ducal Palace, Fort Thungen, The Grund, Casemates du Bock dan Notre-Dame Cathedral. Bermalam di Strasbourg.
DAY 07 : STRASBOURG – COLMAR - LUCERNE (B)
Setelah sarapan mengunjungi Le Petit France, dilanjutkan ke Colmar untuk berfoto di Little Venice, Old Town, dan Koifhus (Old Custom House). Dilanjutkan menuju ke Lucerne, Switzerland untuk mengunjungi Chapel Bridge, Lion Monument, Lake Lucerne & berbelanja Coklat, Souvernir & berbagai jam dgn merk terkenal.
DAY 08 : LUCERNE - MILAN (B)
Pagi ini perjalanan dilanjutkan menuju ke Kota Mode, Milan. Di sana kita akan melihat Castle Sforza, Duomo Milan serta Gallery Vittorio Emmanuelle II dimana Anda dapat berbelanja berbagai macam barang branded.
DAY 09 : MILAN – CINQUE TERRE - PISA (B)
Hari ini Anda akan Anda akan diajak untuk turut serta ke dalam perjalanan kereta panoramic Cinque Terre yang merupakan kumpulan dari 5 desa yang dilindungi UNESCO, yang terletak diatas tebing menghadap ke laut lepas Italian Riviera (Ligurian Riviera) dan penuh dengan kebun anggur-nya diatas bukit. Kemudian Anda akan di antar menuju kota Pisa/sekitarnya untuk bermalam disana.