Description
HARI 1: INDONESIA – TAIPEI (Flight Details ada di halaman 2)
Berkumpul di Airport untuk persiapan keberangkatan menuju ke Taipei. Tiba di Taoyuan Airport, peserta akan dijemput oleh pemandu wisata untuk kemudian ditransfer ke hotel untuk beristirahat.
HARI 2: TAIPEI - MIAOLI - QINGJING (B/D)
Pagi hari, setelah sarapan pagi, rombongan menuju ke Miaoli untuk mengunjungi Flower Home Farm. Berjalan-jalan santai melalui taman aromatik yang luasnya 3 hektar dan dipenuhi dengan banyak tanaman aromaterapi dan bunga-bunga akan meningkatkan mood Anda. Anda akan diberikan kupon sebesar NTD100 yang dapat dipakai untuk mendapatkan diskon makan siang Anda. Melanjutkan perjalanan menuju ke Qingjing, daerah pegunungan yang sekilas mirip dengan New Zealand. Anda akan mengunungi Green Grassland. Anda bisa berinteraksi dan memberikan makan domba. Pertunjukan pencukuran bulu domba termasuk atraksi yang menarik di padang rumput ini (khusus sabtu & minggu pukul 1400). Kemudian melanjutkan kunjungan ke Little Swiss Garden, disini Anda bisa puas berfoto ala selegram.
HARI 3: TAIPEI - PULI - SUN MOON LAKE SCENIC AREA - XITOU (B/L/D)
Setelah sarapan pagi, rombongan menuju ke kota Puli untuk mengunjungi Cona’s Choco Castle, disini Anda bisa berfoto dengan pakaian khas bangsawan Eropa (pakaian terbatas) dengan latar belakang kastil dan kereta kuda yang yang indah. Melanjutkan perjalanan ke Sun Moon Lake Scenic Area (include cable car). Kereta gantung ini juga akan membawa Anda menuju ke Formosan Aboriginal Culture Village. Dengan area seluas 62 hektar, Anda bisa menaiki 25 wahana hiburan atau berjalan-jalan pekarangan Taman Eropa terbesar di Taiwan. Perjalanan dilanjutkan ke daerah pegunungan Xitou.
HARI 4: XITOU FOREST RECREATION AREA > TAICHUNG (B/L)
Pagi ini, Anda akan diajak untuk menjelajahi Xitou Forest Recreation Area. Area ini memiliki hutan pinus yang luas dan danau dengan jembatan melengkung yang unik. Lanjut lagi ke Monster Village sebuah desa bergaya Jepang. Saat Anda tiba di desa ini, “Monster” besar berwarna merah akan langsung menarik perhatian Anda. Selesai jalan-jalan singkat dan mencoba makanan kecil di desa ini, rombongan akan melanjutkan perjalanan ke kota Taichung yang terkenal memiliki pasar malam terbesar di Taiwan. Anda dapat menikati waktu bebas untuk makan malam dengan dengan biaya sendiri di Fengjia Night Market.
HARI 5: TAICHUNG > TAOYUAN > TAIPEI (B/D)
Meninggalkan Taichung, rombongan kembali ke kota Taipei. Dalam perjalanan, rombongan akan berhenti di Taoyuan. Disini, Anda akan diberikan waktu bebas untuk shopping bebas di premium outlet terlengkap di Taiwan Gloria Outlet. Di outlet ini, Anda akan menemukan berbagai brand yang sangat digemari oleh turis Indonesia, seperti: Prada, Gucci, Coach, Michael Kors, Calvin Klien, Timberlane, North Face, Nike, Under Amour, Adidas, dll. Selesai shopping, Anda akan ditransfer ke kota Taipei untuk mengunjungi Pelabuhan Dadaocheng dimana Anda bisa menikmati pemandangan matahari terbenam sambil menikmati segelas bir dingin (biaya masing-masing). Malam hari, mengunjungi Ximending Shopping District, pusat belanja dan entertainment terbesar di Taiwan.
HARI 6: TAIPEI TOUR (B/D-DIN TAI FUNG)
Tour hari ini akan membawa Anda untuk mengunjungi Jiufen Old Street, jalan tua yang terletak di pegunungan. Tempat ini merupakan inspirasi lokasi animasi Jepang Spirit Away. Kemudian menuju Shifen Station untuk melepas lentera berkat (satu lentera untuk 4 orang). Sore hari, kembali ke Taipei. Tiba di Taipei, rombongan akan mengunjungi icon kota Taipei yaitu Taipei 101 (berkunjung ke bagian shopping mall saja (tidak termasuk tiket naik ke observatory deck). Makan malam di Restoran Din Tai Fung, restoran Michelin Star dengan menu andalan Xiao Long Bao.
HARI 7: TAIPEI - INDONESIA
Pagi hari rombongan akan ditransfer ke airport untuk persiapan penerbangan kembali ke tanah-air.
*NOTE : •Harga subsidi diatas hanya berlaku untuk Chinese Indonesia (memiliki nama mandarin / marga mandarin) karena subdisi diberikan oleh Overseas Community Affairs Council.
• Non-Chinese berlaku hanya normal.
• Wajib menghadiri Parade Hari Nasional Taiwan (Double Ten)
Harga Termasuk:
1.Tiket Pesawat udara PP kelas ekonomi Start / End Jakarta atau Medan dengan pesawat China Airlines
2. Airport tax International, fuel surcharge, dan tax lainnya (dapat berubah sewaktu-waktu)
3. Penginapan di hotel *4 / Farm Standard Taiwan berdasarkan 2 (dua) orang dalam 1 kamar (twin sharing)
4. Acara tour, transportasi dan makan sesuai yang tercantum dalam acara perjalanan. (B–Makan Pagi; L–Makan Siang; D–Makan Malam).
5.Berat maksimum sebesar 20 kg untuk 1 bagasi atau sesuai dengan peraturan maskapai penerbangan yang digunakan; dan berat maksimum 5kg untuk 1 handbag kecil untuk dibawa ke kabin pesawat atau sesuai dengan peraturan maskapai penerbangan yang digunakan.
6. Tour Guide berbahasa Indonesia
7. Visa Taiwan TAC (Travel Authorization Certificate) jika memenuhi persyartatan
8. Tour Leader dari Indonesia (jika satu group terdapat 15 Pax)
Harga Tidak Termasuk:
1. Biaya dokumen perjalanan seperti: paspor, entry permit, dll.
2. Pengeluaran pribadi seperti: telepon, room service, laundry, mini bar, tambahan makanan dan minuman serta pengeluaran lainnya.
3. Excess baggage (biaya kelebihan barang bawaan di atas 20 kg), Biaya bea masuk yang dikenakan oleh duane di Jakarta maupun di negara yang dikunjungi.
4. Biaya Single Supplement bagi peserta yang menempati 1 kamar sendiri.
5. Tipping IDR1.050.000 / pax
6. PPN 1.1% (WAJIB)
Ketentuan Pembayaran Tour:
DEPOSIT & PAYMENT : Deposit sebesar Rp.5.000.000,-/pax pada tanggal sesuai booking. Pelunasan biaya tour dilakukan H-14 dari tanggal keberangkatan.
PEMBATALAN : Dalam hal pembatalan, beberapa biaya akan dikenakan :
Jika melakukan pembatalan 20 hari sebelum tanggal kedatangan: DEPOSIT Hangus.
Jika melakukan pembatalan 10-20 hari sebelum tanggal kedatangan: 50% dari total harga tour. Jika melakukan pembatalan 7-10hari sebelum tanggal kedatangan: 85% dari total harga tour. Kurang dari 7hari sebelum tanggal kedatangan atau no show: 100% dari total harga tour.
Persyaratan Umum Visa Taiwan TAC:
Agar memenuhi syarat untuk mendapatkan Sertifikat Otorisasi Perjalanan ROC, kondisi berikut ini harus dipenuhi :
1. Paspor pemohon berlaku enam bulan terhitung sejak tanggal kedatangan di Taiwan.
(Masa berlaku dihitung sejak tanggal kedatangan di Taiwan, bukan tanggal saat pengajuan visa Online)
2. Pemohon harus memiliki tiket pesawat atau tiket kapal perjalanan pulang pergi.
3. Pemohon tidak pernah dipekerjakan sebagai pekerja pabrik/buruh di Taiwan.
Persyaratan Khusus Visa Taiwan TAC:
1.Visa yang dikeluarkan oleh negara Amerika, Kanada, Inggris, Jepang, Australia, Selandia Baru, Korea ,dan negara-negara Schengen dan UNI EROPA : (1).Kartu izin tinggal sementara atau kartu izin menetap yang masih berlaku (2).Visa masuk yang sah (visa elektronik diperbolehkan) (3).Kartu izin tinggal atau visa yang telah berakhir kurang dari 10 tahun sebelum tanggal kedatangan di Taiwan.
- Kartu izin tinggal sementara atau kartu izin menetap yang masih berlaku
- Visa masuk yang sah (visa elektronik diperbolehkan)
-Kartu izin tinggal atau visa yang telah berakhir kurang dari 10 tahun sebelum tanggal kedatangan di Taiwan.
-E-visa Australia dan Selandia Baru yang digunakan untuk mengajukan Travel Authorization Certificate harus masih dalam masa berlaku saat tiba di Taiwan.
- Pemegang Authorization Certificate dengan menggunakan visa Jepang/Korea, harus menunjukkan bukti riwayat kunjungan ke Jepang/Korea.
2. Untuk pemegang visa Taiwan yang telah berakhir kurang dari 10 tahun dan tidak pernah melanggar peraturan di Taiwan;
- Pemegang visa dengan kode 「FL」(PMI) , kode「 X 」(DAN LAIN-LAIN), kode「P」dengan catatan “WITH SPECIAL PERMISSION FROM MOFA”【VISA/EVISA PEDOMAN PEELAKSANAAN OPERASIONAL VISA TURIS TAIWAN UNTUK GROUP TOUR HIGH-END DARI NEGARA-NEGARA ASIA TENGGARA (PEDOMAN KUAN-HONG)】atau visa residen Pekerja Migran Indonesia (PMI) di Taiwan, tidak diperbolehkan mengajukan aplikasi visa online (Sertifikat Otorisasi Perjalanan ROC).
Flight Details :
START/END JAKARTA
CGK CI 762 CGKTPE 1440 2115
CI 761 TPECGK 0915 1335
START/END MEDAN KNO
MH 861 KNOKUL 0920 1120
CI 722 KULTPE 1455 1945
CI 721 TPEKUL 0845 1325
MH 864 KULKNO 1455 1500
Group Tour Price
Hotel Choice:
Tour Price: Rp18,300,000
Valid From: 8/27/2024
Valid To: 10/8/2024
Download our Tour Brochure